Makna Syahadatain Bukan Sekadar Janji Juga Konsekuensi

Makna Syahadatain Bukan Sekadar Janji Juga Konsekuensi

Sebelum menjelaskan makna syahadatain, perlu diketahui bahwa yang dimaksud dengan syahadatain dan syahadat adalah satu hal yang sama. Syahadatain adalah bentuk muannats dari syahadat. Penambahan –ain ( ين) memiliki arti dua. Jadi yang dimaksud dengan syahadatain adalah dua kalimat syahadat.


Mengapa dua, karena memang ada dua kesaksian dan pengakuan. Perhatikan lafal syahadat berikut ini.

Lafaz syahadat dalam bahasa Arab:

اَشْهَدُ اَنْ لاَ اِلَهَ اِلاَّ الله وَاَشْهَدُ اَنّ مُحَمَّدَ الرَّسُوْلُ الله

Transliterasi:

Asyhadu an laa ilaaha illallah. Wa asyhadu anna muhammadan rasulullah

Transliterasi lafal syahadat dengan penyesuaian car abaca:

Asyhadu alla ilaaha illallah. Waasyhadu anna muhammadarrasulullah.

Perbedaan pembacaan ada pada an la dan muhammadar.

Adapun untuk memahamai makna syahadat secara mendalam, perlu diketahui arti per katanya. Perhatikan arti per kata kalimat syahadat berikut ini:

اَشْهَدُ asyhadu artinya ‘saya bersaksi’.

Bersaksi yang dimaksud sama halnya menyaksikan (melihat), berarti setelah melihat (dengan hati) akhirnya meyakini.

 اَنْan artinya ‘sesungguhnya’

 لاَ اِلَهَlaa ilaha artinya ‘tidak ada tuhan’

 اِلاَّ اللهillallah artinya ‘kecuali Allah’ atau ‘selain Allah’

Ini adalah kalimat syahadat yang pertama.

 وَاَشْهَدُwaasyhadu artinya ‘dan saya bersaksi)

Penggunaan ‘dan’ dalam kaidah tata bahasa Arab dimungkinkan di depan kalimat, hal ini menunjukkan bahwa kalimat tersebut masih berkaitan dengan kalimat atau pernyataan sebelumnya. Waw yang berarti ‘dan’ disebut dengan waw ataf.

 اَنّanna = an artinya ‘sesungguhnya’

Adanya variasi an atau anna dalam bahasa Arab disesuaikan dengan konteks kalimatnya, sesuai dengan kalimat (kata) yang mengikuti.

 مُحَمَّدَ muhamamdan artinya ‘nabi Muhammad’

الرَّسُوْلُ الله rasulullah artinya ‘rasul Allah’ atau ‘utusan Allah’

Jadi, jika diterjemahkan secara keseluruhan arti syahadat adalah:

Aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah. Dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah utusan Allah.

Pemaknaan syahadat tidak hanya sebatas pada menerjemahkan artinya, tetapi juga harus memahami makna dan maksudnya.

Dengan mengucapkan kalimat syahadat ada makna yang sangat dalam jika memahami artinya dan meyakini dalam hati. Dengan meyakini bahwa tidak ada Tuhan selain Allah, juga menyatakan bahwa Nabi Muhammad adalah utsan-Nya yang dikirim ke dunia untuk menyelematkan umat manusia, maka orang yang meyakini tersebut telah menjadi orang Islam. Telah menjadi muslim.

Dengan membaca kalimat syahadat atau syahadatain, harus ada konsekuensi yang diikuti. Syahadat adalah rukun Islam yang pertama, maksudnya orang baru disebut Islam jika bersyahadat, kemudian setelah syahadat harus mengikuti aturan yang lain, melaksanakan perintah dan menjauhi larangan Tuhan.

Syahadat menjadi rangkaian yang tidak terpisahkan dari rukun Islam yang lain yaitu salat, puasa, zakat, haji.

Dengan memahami makna syahadat, kita berharap kita bisa menjadi muslim yang baik.
LihatTutupKomentar